Friday, August 3, 2018

ATLET SKATEBOARD SURABAYA MEWAKILI INDONESIA DI ASIAN GAMES 2018





Gregorius Aldwin | 50-50 Grind | photo by iPut





SurabayaSk8.com, Surabaya - Pelatih Kepala Timnas Skateboard Indonesia untuk Asian Games 2018, Jo Jaya Charles Kusuma sudah menetapkan team utama yang bertanding untuk Asian Games 2018. Untuk kelas Street Putra adalah Sanggoe Dharma Tanjung dan Gregorius Aldwin, dan kelas Park/ Bowl Putra adalah Pevi Permana dan Jason Dennis. Sedangkan untuk kelas Putri Street dan Park/ Bowl diwakili oleh Nyimas Bunga Cinta dan Aliqqa Kayyisa.

Gregorius Aldwin adalah atlet skateboard dari Surabaya dan menjadi satu-satunya yang lolos seleksi nasional untuk Asian Games 2018 beberapa bulan lalu di BSD Xtreme Park, Tangerang. Bisa menjadi team utama Timnas Skateboard Indonesia diraih tidak instan. Berbagai kompetisi skateboard tingkat lokal maupun nasional sudah dia menangkan, bahkan dia pernah mewakili Indonesia di Korea Selatan dan Spanyol.

Sejak sekolah dasar dia mulai bermain skateboard di jalan raya di dekat rumahnya, kami biasanya menyebutnya dengan nama Portal Rungkut. Ini merupakan salah satu komunitas skateboard legendaris Surabaya, selain KS [depan Balai Kota Surabaya] dan MASCOM [Masjid Al Akbar Community]. Dia sudah menunjukkan bakatnya dari awal dengan cepat melahap trick-trick skateboard yang susah. Dan mulai memenangkan beberapa kompetisi skateboard untuk kelas pemula. Sampai akhirnya dia mendapat sponsor berbagai brand, mulai dari papan, truck, sepatu dan pakaian.


 Gregorius Aldwin | Fs Feble Grind | photo by iPut

Sekarang dia menjadi satu-satunya atlet dari Surabaya yang mewakili Indonesia di Asian Games 2018 untuk cabang olahraga skateboard. Kata dia lawan yang paling berat adalah dari Jepang dan Cina. Tapi dia akan berusaha tampil dengan baik dan meraih medali emas untuk Indonesia.


No comments:

Post a Comment